5 Strategi Sosial Media Marketing yang Wajib Pebisnis Coba di Era Digital

5 Strategi Sosial Media Marketing yang Wajib Pebisnis Coba di Era Digital

strategi sosial media marketing

SeputarMarketing – Jika Anda ingin bersaing di era modern tentu harus menggunakan strategi digital marketing. Untuk itu, simak 5 Strategi Sosial Media Marketing berikut ini yang wajib Anda coba.

 

Strategi Sosial Media Marketing

 

Social media marketing saat ini menjadi salah satu strategi digital marketing yang wajib dimiliki setiap pebisnis, baik itu bisnis B2B (Business to Business) maupun bisnis B2C (Business to Customer), baik yang menjual produk maupun jasa / layanan.

Melakukan branding dan promosi melalui media sosial tentu memerlukan strategi agar apa yang dikerjakan dapat membuahkan hasil yang maksimal. Untuk itu, cobalah menerapkan beberapa dari 5 strategi sosial media marketing berikut ini

Baca juga : Ini Dia 6 Jenis Konten Marketing B2B yang Ampuh Menarik Calon Prospek

 

#1. Strategi Konten Marketing

Strategi sosial media marketing yang pertama dan paling sering digunakan pebisnis adalah strategi konten marketing. Membuat konten marketing yang menarik dan bermanfaat ternyata dapat mendatangkan follower dan meningkatkan brand awareness audience lho!

Jenis Konten marketing yang dibuat untuk sosial media dapat berupa :

  • Tips & informasi bermanfaat
  • Perkenalan produk / layanan bisnis Anda
  • Top List & Polling
  • Promo menarik dan Quiz

Karena dalam konten marketing dapat memuat beragam informasi dengan tujuan yang berbeda-beda, itulah yang membuat strategi ini menjadi populer. Terlebih dengan membuat konten marketing Anda dapat meningkatkan engagement dan leads penjualan.

Namun, jika Anda ingin menerapkan strategi konten marketing melalui sosial media, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, salah satunya yaitu :

  • Gunakan resolusi dan ukuran yang pas dengan platfom media sosial yang digunakan.
  • Konten harus menarik secara visual. Buat graphic design dengan efek tertentu atau perkuat konten menggunakan animasi
  • Jangan menampilkan konten tekstual yang terlalu banyak
  • Posting konten di jam yang memiliki traffic tinggi. Posting dengan jadwal teratur / konsisten

 

#2. Strategi Sosial Media Advertising

Membuat konten marketing yang bagus belum lah cukup tanpa strategi untuk mempromosikan konten yang sudah dibuat. Salah satu cara untuk melakukannya yaitu dengan menerapkan strategi sosial media advertising, atau beriklan di media sosial.

Dengan membuat iklan di platform sosial media, Anda dapat menjangkau audience yang lebih luas dan spesifik sesuai dengan target konsumen bisnis Anda.

Selain itu, konten yang di promosikan dengan social media advertising akan meningkatkan engagement, meningkatkan traffic website dan tentu saja mendatangkan leads penjualan.

 

#3. Strategi Sosial Influencer

Ada pula strategi sosial media marketing yang saat ini semakin populer digunakan, yaitu strategi sosial influencer. Cara yang satu ini melibatkan influencer yang akan memberikan jasa endorse produk kepada para follower dan audience di platform mereka.

Strategi ini menjadi banyak dipakai karena audience ternyata mempercayai rekomendasi dan review produk yang dilakukan oleh para influencer terkenal atau yang mereka ikuti.

Dengan melihat review produk yang dilakukan oleh influencer, calon konsumen dapat mengenal produk dengan lebih baik, sehingga mempercepat proses pengambilan keputusan pembelian.

Namun ingat, dalam menjalankan strategi ini juga ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, salah satunya yaitu :

  • Pilih sosial influencer dengan niche audience yang cocok untuk produk / brand Anda
  • Pelajari follower influencer dan engagement nya, apakah normal / wajar dan bukan follower palsu
  • Berikan brief yang lengkap tentang produk serta bagaimana yang sebaiknya dilakukan oleh endorser

 

#4. Strategi Kontes dan Giveaway

Strategi sosial media marketing yang tak kalah menarik adalah dengan membuat kontes / quiz dan juga memberikan giveaway. Strategi ini terbukti meningkatkan engagement rate secara signifikan dalam waktu yang cepat, selama periode konten / Giveaway berlangsung.

Selain itu, strategi ini juga sangat cocok digunakan untuk memperkenalkan produk baru dan menjaring leads potensial. Pasalnya, calon konsumen yang masih ragu untuk menggunakan produk baru pasti akan senang jika diberikan hadiah berupa produk secara gratis.

Mereka dapat mencoba langsung produk Anda, dan itu akan menjadikan mereka sebagai calon konsumen di masa depan. Juga, untuk pemenang biasanya diharuskan memberikan informasi kontak pribadi mereka, sehingga itu dapat dijadikan sebagai database.

Belum lagi efek viral yang terjadi jika hadiah yang ditawarkan sangat fantastis, biasanya berupa uang tunai maupun bingkisan produk yang bernilai tinggi. Dengan iming-iming hadiah mewah dengan cara mudah, akan banyak orang yang penasaran dengan brand Anda.

 

#5. Strategi Paid Promotion

Menggunakan strategi social media advertising memang masih menjadi pilihan utama jika Anda ingin beriklan. Namun tentu itu bukanlah satu-satunya cara, karena ada strategi paid promoted content yang bisa dilakukan.

Strategi paid promotion ini adalah cara untuk mempromosikan konten Anda di akun sosial media orang lain (yang bukan sosial influencer).

Jadi misal ada sebuah akun yang membahas tentang tips kecantikan, tutorial makeup, info fashion dan lain sebagainya. Tentu jenis akun seperti ini memiliki follower mayoritas perempuan muda.

Lalu Anda memiliki produk skin care atau fashion yang ingin mempromosikan brand dengan ciri seperti follower yang dimiliki akun tersebut. Maka Anda dapat mengirimkan konten untuk kemudian di posting pada akun media sosial itu.

Itulah yang disebut dengan paid promoted content. Biasanya akun PP (Paid Promotion) memiliki rate harga yang berbeda-beda tergantung durasi penayangan konten di akun mereka. Anda juga dapat memilih apakah akan ditayangkan di feed atau hanya story.

 

Baca juga : 6 Strategi Launching Produk Baru, Dijamin Pembeli Langsung Serbu

 

Jasa Sosial Media Management

Melakukan Strategi Sosial Media Marketing memang tidak semudah yang dibayangkan. Pasalnya, ada beragam strategi yang dapat Anda lakukan. Namun, sebelumnya Anda harus menentukan cara mana yang lebih cocok dan lebih efektif untuk bisnis Anda.

Dan untuk melakukan strategi sosial media marketing juga dibutuhkan keahlian dan pengalaman di bidangnya, kalau tidak Anda harus melakukan trial error untuk mencoba metode yang paling tepat.

Untuk itulah, sebaiknya Anda menggunakan Jasa Sosial Media Management yang berpengalaman, seperti dari SeputarMarketing.

 

Baca juga : Mencari Jasa SEO Terbaik untuk Website Anda? Ini Dia Solusinya

Related Posts

About Us

SeputarMarketing adalah Digital Marketing Agency dan Konsultan Marketing yang menyediakan “One Stop Solution” untuk Branding dan Promosi

Contact Us

Request meeting, quotation & consulting, hubungi :
Whatsapp / Call : 0878-5457-3436
Email : seputarmarketing@gmail.com

Our Service

Website Development, Social Media Marketing, Search Engine Optimization, Digital Advertising, Video Marketing, Creative Design & Marketing Tools

Related Posts

Jasa Digital Marketing

Jasa Branding dan Promosi melalui platform digital 

Jasa Pembuatan Website

Jasa Pembuatan Website

Desain website Anda dengan tampilan menarik dan konten marketing yang informatif untuk menampilkan bisnis Anda secara lengkap

More Details > 

jasa seo

Jasa SEO

Ranking website Anda dengan keyword yang relevan dengan bisnis Anda, sehingga calon customer mudah menemukan Anda di Google

More Details > 

Jasa Sosial Media Marketing

Jasa Sosial Media Marketing

Bangun Brand dan Engagement dengan audience Anda melalui Konten Marketing yang kreatif di berbagai platform social media

More Details > 

Jasa Content Marketing

Jasa Content Marketing

Ciptakan konten yang menarik, inspiratif, informatif, dan relevan untuk digunakan pada strategi digital marketing

More Details > 

Jasa Creative Design

Jasa Creative Design

Bangun Brand yang akan dikenal dalam jangka panjang dengan pesan yang kuat dengan berbagai jenis desain kreatif untuk kebutuhan pemasaran dan promosi

More Details > 

Jasa Video Produksi

Jasa Video Marketing

Permudah penyampaian pesan melalui video creative untuk company profile, video promosi maupun demonstrasi

More Details > 

WeCreativez WhatsApp Support
Apa Solusi Marketing Yang anda Butuhkan ?